Selasa, 21 Oktober 2014

MANFAAT BERSEDEKAH (TULISAN)




MANFAAT BERSEDEKAH
  
Sedekah Anak Yatim Untuk Tabungan Masa Depan Anda
Kita memang tidak bisa hidup sendirian. Kita hidup berdampingan dengan orang lain dan terkadang kita tidak tahu apa yang seharusnya kita lakukan untuk orang lain. Kita hanya memikirkan kepentingan kita sendiri dan kita hanya mencari peruntungan untuk memperkaya diri kita sendiri. Ini waktu yang sangat tepat bagi anda untuk mulai memikirkan orang lain. Anda sudah harus memulai memikirkan kehidupan anda yang akan datang dengan Sedekah Anak Yatim. Memberikan sedekah kepada anak-anak yatim sangat berguna bagi anda dan banyak sekali manfaat yang akan anda dapatkan ketika anda bersedekah kepada orang lain yang membutuhkan. Anda tentu tahu bahwa bersedekah akan membuat kita menabung sebuah kebaikan dan kita akan mendapatkan pahala. Banyak cara untuk bersedekah terutama kepada anak-anak yatim piatu.

Cara Sedekah Anak Yatim yang Baik
Anda tentu tahu jika anak yatim adalah anak-anak yang tidak punya bapak. Sedangkan piatu adalah anak-anak yang tidak punya ibu. Anda harus menyisihkan uang anda untuk membantu mereka. Banyak cara untuk mulai bersedekah kepada mereka. Anda bisa memberikan Sedekah Anak Yatim  dengan berbagai hal untuk mereka seperti:
  • Makanan dan Uang
Jika anda berkunjung ke panti asuhan, anda bisa membawa beberapa makanan instant yang berguna bagi mereka. Anda juga bisa bersedekah uang. Uang sangat penting dan bisa digunakan untuk kebutuhan sekolah mereka.
  • Peralatan Sekolah dan Baju
Baju dan peralatan sekolah juga sangat penting bagi mereka. Mereka terkadang tidak punya cukup uang untuk membeli peralatan sekolah dan baju sekolah. Anda bisa bersedekah dalam bentuk barang. Sedekah tentu tidak selalu berbentuk uang.




Waktu-waktu untuk Sedekah Anak Yatim
Anda bisa Sedekah Anak Yatim di waktu-waktu yang tepat. Sebenarnya anda bisa melakukan sedekah kapanpun anda maui tetapi ada beberapa waktu yang sangat baik untuk bersedekah seperti:
  • Setiap anda memiliki Hajat untuk urusan anda, selama itu untuk hal-hal yang tidak dilarang Agama.
  • Setiap Hari Jum’at
  • Lebaran Anak Yatim
  • Pada bulan puasa
  • Pada hari-hari besar seperti Hari Raya Idul Fitri
Tidak ada salahnya ada menyisihkan sebagian penghasilan dari anda untuk bersedekah. Semua harus berawal dari niat yang baik sehingga anda akan mendapatkan pahala yang berguna bagi masa depan anda didunia ini dan di akhirat nanti.
Kemuliaannya Merawat dan Mensejahterakan Anak Yatim 
Anak yatim adalah seorang anak yang tak lagi memiliki seorang ayah, karena telah berpulang menghadap Allah SWT. Perlu diketahui bahwa Allah SWT dan Rasulullah SAW sangat memuliakan anak yatim. Maka jangan pernah memandang hina mereka. Membuka tangan dan membagi rezeki kita pada mereka tidak akan membuat kita jatuh miskin,bahkan sebaliknya. Berderet berkah telah menanti, beban kita diangkat oleh Allah,kesulitan kita dimudahkan,hati tentram dan rezeki pun menjadi barokah.
Selama kita masih dipercaya oleh Allah untuk menerima rezeki yang lebih dari mereka, jangan segan dan sudah semestinya untuk mensedekahkan sebagian rezeki kita untuk mereka. Ketika Allah memberikan sebagian rezeki Nya kepada kita secara lebih, maka sesungguhnya terbawa pula sebagian rezeki untuk para anak yatim. Tidak perlu menanti saat Ramadhan tiba untuk membahagiakan anak yatim, tetapi alangkah baiknya ketika rezeki berlebih terdatangkan, kita langsung menyisihkan sebagian untuk mensejahterakan mereka.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar